Minggu, 27 Juni 2010

Dikejar Deadline...!!

Malam ini di kos novia.heni, wini...
para anggota tekomm kelompok dua pada nyelesein editing film...
yahh...seperti biasa ngaret kumpul udah jadi tradisi dimana-mana...
kumpul kali ini kita ngefix in hasil akhir dari pengeditan selama ini...
sempet terjadi duel dalam pengerjaan editing film antara kubu cowok dan cewek...
dan pada akhirnya semua video yang uda diedit dari masing-masing kubu digunakan dan saling melengkapi...
bersama-sama kita berjuang mengerjakan tugas ini...
semoga kita dapat mengasilkan buah karya cipta pribadi yang maksimal...
amien.... :)

Rabu, 23 Juni 2010

Tragedi Pembuatan Film

Banyak banged tragedi-tragedi yang ada dalam pembuatan film ini. Jadi gak heran donk kalo filmnya jadinya aneh....wakakaka........ (sedikit Narsis)
Wawww..... dalam film kita ini kedatangan bapak walikota juga lohh.... suatu kehormatan kan buat kelompok kita.... hahaha.....ini dia bapak walikota ala kelompok dua...
Bapak guntur waluyo gagah banged ya....walikota paling joss deh...
hehe.....Dalam pembuatan film kita ini ada juga tragedi santet-santetan antara kelompok 5 dengan kelompok 2. Egy perwakilan kelompok 5 gak trima disantet sama novia gak bisa BAB selama seharian full. alhasil novia masuk RS akibat pembalasan santet si EGY.... (padahal novia sakit gara-gara DB sama tipus). selama 2 minggu full gak kuliah, pertama berangkat ke kampus lagi demi ACC poster dengan kondisi yang belum fit..Gak kalah herannya, si heni iri dengan novia kemudian dia menyusul masuk RS juga....
Dengan mengatas namakan TOTALITAS, kelompok dua olala ini rela di dandanin ancur"an sampai muka kita semua rag mbentuk... hahaa... tak tanggung" lagi totalitas juga telah merenggut banyak korban, seperti Reza yang rela rambutnya rusak demi berperan sebagai bule.

shindy yang rela berdandan layaknya badut yang mau mangkal...(saking menornya)
wakakaka,,,,
Novia dan Heni yang rela berdandan seperti pengemis jalanan. bahkan hingga di panggil gembel oleh orang" sekitar.
Guntur yang mau dirias jadi orang cupu demi memaksimalkan aktingnya.


Wini si mbok jamu yang centil....cocok win jadi tukang jamu... lanjudkan bakatmu...haha

Serta tunjung dan santi yang kmau ber make-up ala cewek menor yang genit........namun di balik semua tragedi yang memilukan tapi seru ini membuat para anggota kelompok makin kompak dan solid, walopun ada sedikit pertentangan....Intinya tugas Tekom ini membuat kita semakin memberikan tantangan tersendiri......

So... TUGAS TEKOM paling JOSSSS donkk.................. :)

Behind The Scene

Banyak adegan-adegan aneh bin ajaib yang bikin ketawa ngakak ampe guling-guling luh..
Pada penasaran kan??
Mau Liad??

Boleh sih, kita kasi bocoranya dikid ya..


dan ini bocoran kedua..
Kita baik hati dan tidak sombong kan..
Rajin menabung pula.. wakakkakakaka :D



Mau tau yang lainnya????
TUNGGU TANGGAL MAINNYA..

World Class city

World Class city???
apa ya itu world class city??mungkin masih banyak yang gag ngerti apa sih world class city itu ato disingkat ajeee kalii yeee WCC ,wkwkwkwkwkwkwk.......
yaahhhh,,pertama kali kitakita jugag gag ngerti apa sih WCC ituu....bngung banged deh pokoknyaa...nahhh gara" bngung itu,maka kita bikin film kita itu temanya WCC.....
di film kita ini...temanya WCC...menceritakan petualangan seorang bule dari singapore.Bule ini berkunjung ke semarang,untuk melihat apakah layak kota semarang disebut sebagai world class city. Banyak banged pertualangan yang dilalui oleh si bule itu. dari ketemu anak cupu di daerah gereja blenduk, ketemu tukang jamu,ketemu pengemiss bhkan ktemu anak anak sma yang norak abissss.........
Si bule itu berpetualang di kota lumpia ini tidak lepas dari peran-peran diatas...dari berkunjung ke stasiun tawang,bekunjung ke gereja blenduk,polder, terusss ke lawang sewu dan tugu muda. Dan akhirnya perjalanan si bule itu berhenti di balaikota dan berbicara dengan walikota perihal kota semarang ini....
Si bule merasa kecewa,ternyata yang dia pikirin jauh dari yang diharapkan...kota semarang masih kurang layak disebut semarang pesona asia dan world class city. Lihat saja,masih banyak rob dimana-mana, kota yang kurang teratur dan bersih,bahkan di lawang sewu saja kurang terawat...
Si bule merasa sangat miris dengan keadaan kota semarang ini...seharusnya jika kota ini dirawat dan dijaga dengan baik,pastilah dunia mengakui keberadaan kota lumpia iniii....
yaaaaahhhh...semoga saja apa yang diharepin dapat terkabull yaahhhhh...aminnnnnn

Banner kita Olalaa........

Holaa...hola.....
apa kabar temand....?
masih tetep semangadkan ??
(yaiyalah...secara. tugas masih banyak bangeeddd...kita harus tetap semangad doonk....)
OK,,,,!!!

Salah satu tubes tekom adalah bikin poster....
setelah nglembur beberapa hari...
dan akhirnya...puji syukur alhamdulillah kita panjatkan....
poster kelompok kita di ACC oleh Pak Mardwi .....!!!! (horeeee................) :)
ini dia posternya.................



yaa...lumayanlahh.....
apapun hasilnya...yang penting kita uda berusaha semaksimal mungkin.........
Poster ini mengandung pesan bahwa apa yang akan terjadi pada lingkungan kita di masa yang akan datang tergantung dengan apa yang kita lakukan sekarang....
so, make it better for future...........
Okkaiii............

Sabtu, 29 Mei 2010

Semarang Pesona Asia


Semarang Pesona asia merupakan suatu event besar yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Semarang pada tahun 2007.

Event ini ditujukan untuk mengenalkan Semarang pada mata dunia sebagai The Beauty of Asia atau Semarang Pesona Asia. 

Kegiatan ini diikuti oleh 18 negara Asia,  dan dihadiri oleh perwakilan beberapa negara sahabat, duta besar, investor, serta turis domestik dan turis mancanegara.

Acara ini difokuskan untuk peningkatan pariwisata kota Semarang. Untuk sementara kegiatan ini dipusatkan di wilayah-wilayah strategis di kota Semarang, seperti Kawasan Tugu Muda, Lawang Sewu, Kota Lama, Gereja Blenduk, Sham poo khong dll.

Ini karena area-area tersebut merupakan kawasan potensial bagi pariwisata yang dapat ditonjolkan sebagai beauty of Semarang.

Kawasan Kota Lama merupakan suatu kawasan yang berisi gedung-gedung bersejarah peninggalan jaman penjajah yang masih berdiri kokoh dan mengesankan. Tetapi dalam kenyataannya, gedung-gedung tersebut tidak dirawat dengan baik. Akses jalan disekitarnya pun ering terkena rob sehingga terlihat jorok.

Kawasan Tugu Muda adalah icon atau landmark kota Semarang yang terdapat di jantung kota Semarang. Tugu yang berada di tengah-tengah taman kota terlihat sangat indah, ditambah dengan air mancur yang lebih menambah keindahan. Tetapi sayang, taman tersebut kurang pohon-pohon rindang sehingga terasa sangat panas. Padahal pesona yang ditamilkan pada malam hari sangatlah indah. Didampingi dengan lampu-lampu yang berkilauan.

 Lawang Sewu sendiri adalah sebuah gedung kuno bersejarah bekas para tentara Belanda. Gedung ini menjulang indah, terlihat kokoh, artistik dan antik. Sayang, gedung ini tidak begitu terawat, sehingga keindahannya sedikit memudar dan menambah kesan angker.

Sham poo khong merupakan sebuah klenteng besar dimana tempat tersebut adalah tempat berlabuhnya kapal Chenh hoo. Klenteng ini masih digunakan dan dilestarikan dengan baik.

Gereja Blenduk juga merupakan peninggalan masa lampau yang sangat mempesona. Desain gedung ini sangat menawan dan terletak di kawasan kota lama yang masih sangat berbau kota kuno.

Area-area di Semarang yang mempesona ini sebenarnya mempunyai potensi besar sebagai pariwisata. Tetapi sebisa mungkin pemanfaatannya optimal dan dilestarikan serta dirawat dengan baik. Sehingga keindahannya nyata.

Melihatnya kenyataan di depan mata sekarang, dimana gedung-gedung masih bobrok, jalanan masih rawan banjir dan rob serta sampah yang masih menumpuk di kali-kali Semarang. Itu menyebabkan kekhawatiran dan krisis tentang diri kota Semarang

Pantaskah disebut Semarang Pesona Asia???

Yes or No........?????